Petugas Gabungan TNI Polri di Kota Banjar Gerebek Tempat Penjualan Minuman Beralkohol, Puluhan Botol Diamankan Pada Kegiatan KRYD

    Petugas Gabungan TNI Polri di Kota Banjar Gerebek Tempat Penjualan Minuman Beralkohol, Puluhan Botol Diamankan Pada Kegiatan KRYD

    KOTA BANJAR - Petugas gabungan TNI, Polri, Dishub, dan Sat Pol PP di Kota Banjar, Jawa Barat, melakukan penggerebekan sebuah tempat yang diduga dijadikan tempat penjualan minuman beralkohol.

    Tempat yang diduga menjadi gudang penyimpanan minuman keras itu berada di Jalan Raya Banjar - Pangandaran, Kecamatan Pataruman.

    Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, S.I.K., M.H. melalui Pamenwas Polres Kota Banjar, Kompol Cucu Juhana, A.Ks. mengatakan, hal itu merupakan upaya pencegahan peredaran miras, menjaga keamanan, dan kondusifitas.

    "Baru saja kita laksanakan upaya pencegahan dalam rangka peredaran miras. Berdasarkan informasi masyarakat terdapat sebuah tempat gudang penyimpanan, setelah kita cek ternyata betul ada beberapa botol miras yang tersisa, " kata Cucu Juhana, Minggu (12/5/2024) dini hari.

    Ia menjelaskan, di tempat tersebut petugas gabungan dari TNI, Polri, dan Satpol PP, menemukan puluhan botol miras berbagai jenis dan merek yang belum terjual.

    "Yang tadi kita amankan itu sisanya yang belum terjual sebanyak 26 botol minuman keras berbagai jenis dan merek. Sedangkan di dalam tadi kita lihat banyak botol yang sudah kosong, " jelasnya.

    Menurutnya, puluhan botol minuman keras tersebut kemudian dibawa ke Mapolres Kota Banjar, sebagai barang bukti untuk dilakukan penindakan lebih lanjut.

    "Puluhan botol minuman keras yang masih tersisa di tempat tersebut kita amankan ke Polres Kota Banjar, untuk diproses lebih lanjut, " terangnya.

    Sementara itu, pihaknya akan kembali melakukan pengembangan untuk mencari barang bukti minuman keras yang lainnya.

    "Tapi nanti kita kembangkan untuk di tempat tersebut, karena bisa saja disimpan di tempat lain, " pungkasnya.

    Cucu Juhana berharap, dengan adanya kegiatan tersebut bisa mengantisipasi peredaran miras, dan menjaga kondusifitas khususnya di wilayah Kota Banjar.

    banjar
    Kota Banjar

    Kota Banjar

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Banjar Tempatkan Anggota depan Sekolah...

    Artikel Berikutnya

    Ukur Kondisi Kesehatan dan Fisik Personel,...

    Berita terkait

    Dalam rangka bulan sadar pajak Sat Lantas Polres Banjar menggelar pemeriksaan pajak kendaraan di Kawasan Parungsari Kota Banjar
    Satuan Reskrim Polres Banjar Tangkap dan Proses Pelaku Penganiayaan dan Pengeroyokan
    Cegah terjadinya Laka Lantas di Simpang Empat Alun Alun Kota Banjar Unit Turjawali Sat Samapta Masih Laksanakan Pelyanan Pengaturan Lalulintas di Lokasi tersebut.
    Sebanyak 60 Paket Sembako Diberikan Kepada Ponpes Miftahul Ikhsan dari Polres Banjar dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78
    Polsek Banjar Tempatkan Personil Lalulintas Di Titik Rawan Padat Kendaraan 
    Kapolres Banjar bersamaa Masyarakat Gelar Sholat Ied di Halaman Mapolres Banjar
    Kapolres bersama Forkopimda dan Tokoh Agama Musnahkan Barang Bukti Ratusan Botol Minuman Beralkohol dan Ratusan Ribu Butir Obat Terlarang
    Sebanyak 20 Paket Sembako, Memberikan Bantuan Sosial Polres Banjar ke Pondok Pesantren Al-Hilal Rejasari Langensari
    Bersinergi Tribina Desa Cibeurem kompak sambangi warga Dalam rangka jaga kondusifitas Kamtibmas Lingkungan
    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Batulawang silaturahmi dengan warga 
    Unit Patroli Polsek Pataruman Ciptakan Keamanan dan Ketertiban di jalan Priagung
    Desa Cibeureum Wakili Kota Banjar Dalam Lomba Satkamling Tingkat Polda Jabar tahun 2024
    Dalam rangka bulan sadar pajak Sat Lantas Polres Banjar menggelar pemeriksaan pajak kendaraan di Kawasan Parungsari Kota Banjar
    Unit Patroli Polsek Pataruman Ciptakan Keamanan dan Ketertiban di Jalan Letjen Suwarto
    Satuan Reserse Narkoba Polres Banjar Polda Jabar Berhasil Mengungkap Jaringan Pulau Jawa. 

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Tags